Pentas PAI SMP Islam Al Azhar 10 Kembangan Mencetak Siswa-siswi Ber-Akhlakul Karimah





Jakarta(23/1/24)- SMP Islam Al Azhar 10 Kembangan ditunjuk sebagai tuan rumah lomba Pekan Kreatifitas dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) jenjang SMP se kecamatan Kembangan, Jakarta Barat Selasa,23 Januari 2024 bertempat di SMP Al Azhar 10 Kembangan.

Pentas PAI bertujuan untuk mencetak siswa-siswi yang memiliki karakter baik dan berakhlakulkarimah.

Acara Pentas PAI dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an, dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua MGMP PAI Kembangan H. Samsu, dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Yayasan Al Ikhwan Meruya Hj. Sri Wuryatmi, berikutnya dari Pengawas Agama Hj. Roziah yang sekaligus membuka Pentas PAI. Acara pembukaan ditutup dengan do'a oleh H. Mahmuddin.

Pentas PAI SMP Islam Al Azhar 10 Kembangan Tahun 2024, diikuti oleh 18 SMP Negeri dan Swasta dengan jumlah siswa-siswi yang mengikuti lomba sebanyak 198 Peserta. Ada lima katagori yang di perlombakan, yakni:

1. Pidato

2. Kaligrafi

3. Cerdas cermat

4. MHQ

5. MTQ

Semoga kegiatan ini melahirkan generasi Islami yang berprestasi, sekaligus memperkuat tali silaturrahmi dan ukhuwah islamiyah antara siswa-siswi murid SMP se-Kecamatan Kembangan. Alhamdulillah pelaksanaan Pentas PAI SMP Islam Al Azhar 10 Kembangan berjalan dengan lancer dan suskses. Selamat bagi para pemenang lomba dan yang belum juara Insyaa Allah tahun mendatang dapat meraih juara. Aamiin.